Contoh Surat Permohonan Magang [Download Gratis]

Diperbarui 06 Desember 2024
featured image contoh surat permohonan magang
Contoh Surat Permohonan Magang [Download Gratis]

Apakah Anda sedang mencari contoh surat permohonan magang? Anda sudah datang ke tempat yang tepat!

Seperti namanya, dokumen ini Anda buat bila hendak melakukan magang atau internship di suatu perusahaan. Jadi, Anda tak boleh asal dalam membuatnya agar bisa diterima sesuai harapan.

Tak perlu khawatir, di artikel ini kami akan memberikan contoh surat permohonan magang yang bisa Anda download. Sehingga, bisa Anda edit sesuai kebutuhan.

Daftar isi

Apa itu Surat Permohonan Magang?

Sumber gambar: Unsplash

 

Surat permohonan magang adalah surat yang berisi lamaran Anda untuk magang di suatu perusahaan atau instansi. Di dalamnya, memuat informasi mengenai diri Anda, seperti identitas lengkap, pendidikan, skill, dan semacamnya. Bisa dikatakan, surat ini termasuk dalam surat resmi.

Baca juga: 12 Contoh Surat Permohonan Berbagai Kepentingan, Terlengkap!

Unsur Surat Permohonan Magang

Umumnya, surat ini memiliki unsur seperti ini:

  • Kop Surat— harus ada bila permohonan magang Anda difasilitasi kampus. Bila mengirimnya secara pribadi, Anda tak perlu kop surat.
  • Pihak yang Dituju— seperti HRD atau pimpinan terkait di perusahaan yang Anda tuju. Lakukan riset melalui LinkedIn agar Anda tahu nama lengkap dan posisinya untuk nilai plus.
  • Identitas Anda— mulai dari nama lengkap, Nomor Induk Mahasiswa, nomor telepon, alamat, jurusan, hingga fakultas. Intinya, informasi identitas yang relevan.
  • Isi Surat— bagian ini memuat maksud magang, penjelasan skill Anda, serta pengalaman yang relevan selama ini. Jelaskan saja secara singkat, karena lengkapnya bisa dilihat di CV atau portofolio.
  • Lampiran Pendukung— mulai dari Kartu Hasil Studi, CV, portfolio, dan berkas lamaran kerja relevan lainnya.
  • Penutup Surat— tutup surat permohonan Anda dengan sopan dan meyakinkan. Jelaskan sekali lagi bahwa Anda berkeinginan besar dan mampu berkontribusi positif nantinya.
  • Tanda Tangan— terakhir, berikan tanda tangan Anda, serta dari pihak kampus bila surat difasilitasi kampus.

Baca juga: 21 Contoh Surat Lamaran Kerja (Bahasa Indonesia dan Inggris)

Contoh Surat Permohonan Magang

Berikut contoh suratnya yang bisa Anda download gratis:

DOWNLOAD GRATIS Contoh Surat Permohonan Magang

Tips Permohonan Magang Agar Diterima

Berikut beberapa tips agar magang Anda bisa diterima. Apa saja?

  • Selalu kirim versi terbaru dan terlengkap dari surat riwayat hidup (CV) Anda
  • Lengkapi berkas lamaran kerja selain CV, seperti portofolio, sertifikat relevan, surat pengantar dari kampus, dan dokumen penting lainnya
  • Aktif bertanya mengenai program magang di suatu perusahaan melalui media sosial atau email, sehingga Anda bisa tahu informasi lain yang belum dipublikasikan
  • Manfaatkan layanan karir di kampus bila ada, karena Anda bisa mendapatkan konsultasi dan bantuan yang relevan
  • Jangan lupa melakukan follow up lamaranAnda, karena bisa saja terlewat, program magang diperpanjang, dan sebagainya

Baca juga: Contoh Lamaran Kerja via Email, Download Gratis! [Indonesia dan Inggris]

Siap Mengirim Surat Permohonan Magang?

Itulah penjelasan singkat serta contoh surat permohonan magang yang bisa Anda download. Sehingga, Anda bisa mengeditnya sesuai kebutuhan dan tujuan perusahaan Anda. Semoga, magang Anda diterima dan sukses, ya!

Oh ya, Anda juga bisa mengirim permohonan secara digital melalui Mekari Sign, lho! Lengkap dengan tanda tangan elektronik maupun e-Meterai. Sehingga, surat permohonan Anda akan lebih terpercaya dan profesional.

Coba Mekari Sign Sekarang!

WhatsApp WhatsApp Sales