Template Invoice

Download template invoice, lengkapi, dan tandatangani secara online

Isi form untuk download template invoice

File akan dikirim ke email Anda

Cara menggunakan template

Pilih template

Pilih template yang Anda ingin gunakan

Isi formulir

Buat akun dengan mengisi formulir yang ada

Gunakan template

Template akan terunduh dan siap digunakan

Akses dari perangkat apapun

Lakukan pengecekan terhadap perjanjian dari perangkat apapun, baik itu smartphone, laptop, komputer, hingga tablet. Sahkan dokumen Anda di mana saja, tanpa terbatas jarak.

Tandatangani dan beri eMeterai

Gunakan tanda tangan elektronik dan eMeterai pada platform yang sama. Pastikan penanda tangan adalah orang yang tepat melalui verifikasi identitas terlebih dahulu.

Frequently Asked Questions (FAQ)

Apa Itu Template Invoice?

Template invoice adalah format atau tata letak dokumen invoice yang sudah disiapkan sebelumnya dan dapat digunakan untuk memudahkan pembuatan invoice secara cepat dan konsisten. Template ini biasanya berisi kolom-kolom penting seperti informasi penjual dan pembeli, nomor dan tanggal invoice, deskripsi barang atau jasa, jumlah, harga satuan, total biaya, serta informasi pajak dan syarat pembayaran.

Apa Aaja Fungsi Invoice?

Fungsi invoice antara lain:

  • Sebagai bukti transaksi jual beli barang atau jasa yang sah antara penjual dan pembeli.
  • Sebagai dokumen penagihan yang menunjukkan jumlah pembayaran yang harus dibayar oleh pembeli.
  • Untuk mencatat dan memantau arus kas serta pemasukan dan pengeluaran perusahaan.
  • Sebagai referensi resmi dalam pembukuan dan laporan keuangan.
  • Menjadi dasar untuk pelaporan dan pemenuhan kewajiban pajak.
  • Sebagai alat komunikasi yang menjelaskan detail barang/jasa, harga, dan syarat pembayaran.

Berikut adalah beberapa jenis invoice yang umum digunakan dalam bisnis:

  • Invoice Standar: Dokumen penagihan umum yang memuat informasi transaksi seperti nomor invoice, data pembeli dan penjual, deskripsi barang/jasa, jumlah, harga, dan total pembayaran.
  • Invoice Proforma: Invoice sementara yang berisi estimasi biaya sebelum barang atau jasa dikirim, membantu klien menyiapkan anggaran.
  • Invoice Konsuler: Digunakan dalam transaksi ekspor-impor, harus mendapat persetujuan dari perwakilan negara pengimpor.
  • Invoice Berulang (Recurring Invoice): Digunakan untuk penagihan berkala, misalnya layanan langganan, yang dikirim secara otomatis sesuai jadwal.
  • Invoice Debit: Untuk menambah tagihan jika ada penambahan biaya setelah invoice awal dikirim.
  • Invoice Kredit: Untuk mengoreksi atau mengurangi tagihan, misalnya pengembalian barang atau diskon.
  • Invoice Komersial: Digunakan dalam transaksi internasional besar, berisi detail lengkap produk dan nilai transaksi.
  • Self-billing Invoice: Invoice yang dibuat oleh pembeli dan diteruskan ke penjual berdasarkan kesepakatan bersama.
  • Invoice Final: Invoice resmi yang diterbitkan setelah seluruh transaksi dan pengiriman selesai, sebagai dokumen penagihan akhir.
  • Invoice Utilitas: Untuk penagihan layanan utilitas seperti listrik, air, internet.
  • Expense Invoice: Digunakan untuk penggantian biaya yang dikeluarkan karyawan untuk perusahaan.

Cara membuat invoice dapat dilakukan dengan langkah-langkah berikut:

  • Masukkan data pembeli: Cantumkan nama lengkap pelanggan atau perusahaan, alamat, dan kontak agar jelas siapa yang harus membayar invoice.
  • Sertakan data penerima pembayaran: Tuliskan informasi perusahaan atau orang yang menerima pembayaran, termasuk nomor rekening bank untuk memudahkan transaksi dan menghindari penipuan.
  • Masukkan daftar produk atau jasa: Rinci barang atau jasa yang dijual, kuantitas, harga satuan, diskon (jika ada), dan total harga agar pelanggan memahami tagihan secara detail.
  • Tambahkan tanggal dan nomor invoice: Nomor invoice harus unik untuk pelacakan, dan tanggal invoice serta tanggal jatuh tempo pembayaran harus jelas disebutkan.
  • Cantumkan ketentuan pembayaran: Jelaskan cara pembayaran yang diterima dan batas waktu pembayaran, misalnya pembayaran melalui transfer bank dalam jangka waktu 30 hari (Net 30).

Perbedaan antara invoice, nota, dan kwitansi adalah sebagai berikut:

  • Invoice adalah dokumen yang dikeluarkan oleh penjual kepada pembeli sebagai permintaan pembayaran atas barang atau jasa yang telah diserahkan. Invoice berisi rincian lengkap seperti jenis barang/jasa, jumlah, harga satuan, dan total yang harus dibayar.
  • Nota adalah dokumen yang berfungsi sebagai bukti transaksi atau konfirmasi bahwa barang atau jasa telah diterima, biasanya dikeluarkan setelah transaksi selesai. Nota mencatat detail transaksi dan sering digunakan untuk pembelian tunai atau sebagai catatan pengembalian barang (nota debit/kredit).
  • Kwitansi adalah bukti penerimaan pembayaran yang dikeluarkan oleh penjual setelah menerima uang dari pembeli. Kwitansi menunjukkan bahwa pembayaran telah dilakukan dan biasanya dilengkapi tanda tangan penerima serta keterangan jumlah pembayaran.

Lancarkan perkembangan bisnis
Anda bersama Mekari Sign

Selesaikan lebih banyak tanpa mengkompromikan akurasi dan kecepatan
dengan berbagai solusi dari Mekari yang telah digunakan oleh ribuan bisnis.

WhatsApp WhatsApp Sales